Monday, September 27, 2021

MAteri PJJ Kelas 3 27 September 2021

 Gerak Dasar Manipulatif


Pengantar

            Pada Pelajaran sebelumnya kita telah membahas dua gerak dasar olahraga yaitu gerak dasar lokomotor dan nonlokomotor. Nah pada materi kali ini kita akan mempelajari gerak dasar olahraga yang ke tiga, yaitu gerak manipulatif. 
Apa gerak manipulatif?
Apa saja yang termasuk gerak manipulatif?
Mari kita belajar bersama pada pembahasan berikut ini.

PENGERTIAN

            Gerak manipulatif adalah suatu bentuk gerakan yang dilakukan secara lebih terampil.
Contoh gerak manipulatif dalam olahraga diantaranya; gerak melempar, menangkap dan memantulkan bola.

Gerak melempar, Menangkap, dan Memantulkan, menendang, dan memvoli Bola.

Penjelasan


Melempar adalah  suatu keterampilan manipulatif yang kompleks di mana satu atau dua tangan digunakan untuk melontarkan suatu objek menjauhi tubuh ke ruang tertentu.











Menangkap adalah merupakan salah satu gerak dasar manipulatif dengan menghentikan pergerakan suatu benda dan lebih mengontrol objek tersebut menggunakan satu atau dua tangan



Gerak Memantulkan adalah gerak yang berbalik arah. Benda yang terutama berbentuk bulat akan melakukan gerak memantul jika mengenai benda keras.


Gerak Menendang  adalah gerakan kaki untuk menyentuh, mendorong atau menyepak objek / benda.

Gerak Memvoli adalah melakukan pukulan atau tendangan voli. Memvoli berasal dari kata dasar voli yang artinya melambung atau melayang.


Kesimpulan

            Gerak manipulatif merupak salah satu gerak dasar olahraga.
Gerak manipulatif adalah gerak daar olahraga yang lebih terampil. contoh gerak manipulatif antara lain, melempar, menangkap, memukul, menendang, dan memvoli.

Kombinasi gerak manipulatif adalah gabungan dari satu atau dua gerak manipulatif.



nah anak-anak, selamat belajar ya....untuk menambah pengetahuan kamu bisa melihat dari internet ataupun bertanya dengan orang lain yang menegerti...

Selamat Belajar.....

MAteri PJJ Kelas 3 27 September 2021

 Gerak Dasar Manipulatif Pengantar               Pada Pelajaran sebelumnya kita telah membahas dua gerak dasar olahraga yaitu gerak dasar lo...